Text
Rahasia di sekitar kita : fermentasi (disertai percobaan sederhana)
Tahukah kalian, bahwa beberapa jasad renik atau mikroba sangat membantu manusia? Bahkan, sejak nenek moyang kita sampai sekarang, beberapa di antaranya diketahui membantu mengawetkan makanan. Sebelum ada penelitian khusus, kegunaan mikroba-mikroba ini belum diketahui secara luas.
Sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan, jasa mikroba-mikroba ini semakin terlihat. Pernah melihat penicilin? Obat ini sangat penting dan tercatat sebagai obat yang menyelamatkan nyawa jutaan orang. Obat ini ternyata juga hasil kerja mikroba. Luar biasa bukan?
Buku ini akan mengajak kalian mengenal berbagai jenis mikroba yang berguna dalam kehidupan manusia. Percobaan di dalamnya juga akan membantu kalian mengenali bahan-bahan berguna yang dihasilkan oleh mikroba-mikroba itu.
Tidak tersedia versi lain