Lulu, Nisa, dan Wulan senang sekali bisa melihat bunga kembang sepatu yang cantik. bunga itu bentuknya sangat lucu. Warnanya merah muda seperti mawar. Karena tertarik, mereka menanamnya di kebun masing-masing. Bunga kembang sepatu itu mereka rawat dan pelihara dengan baik. Di sekolah mereka juga menanamnya hingga menambah sejuk dan indah suasana.